Home » Usaha » BBSPJIKKP Jogja Bertransformasi Menjadi Badan Layanan Umum untuk Genjot Daya Saing Industri

BBSPJIKKP Jogja Bertransformasi Menjadi Badan Layanan Umum untuk Genjot Daya Saing Industri

by 

Temu Pelanggan Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Kulit, Karet, dan Plastik (BBSPJIKKP) di Grand Rohan Hotel Yogyakarta, Kamis (27/6/2024).

JOGJAASIK- Kementerian Perindustrian (Kemenperin) melalui Unit Pelaksana Teknis (UPT) terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan jasa industri. Satker BSKJI terus didorong untuk bertransformasi menjadi Badan Layanan Umum (BLU), salah satunya adalah BBSPJIKKP Yogyakarta, yang telah bertransformasi menjadi BLU pada 25 April 2024.

“Dengan transformasi BBSPJIKKP menjadi BLU, ini menjadi penanda capaian milestone menuju penyedia layanan jasa industri dengan layanan prima dan mendukung daya saing industri,” kata Kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI)

Kementerian Perindustrian, Andi Rizaldi pada acara Temu Pelanggan Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Kulit, Karet, dan Plastik (BBSPJIKKP) di Grand Rohan Hotel Yogyakarta, Kamis (27/6/2024).

Dijelaskan, dalam upaya mengungkit daya saing industri, peran pemerintah khususnya dukungan Kemenperin sangat penting, termasuk terkait dengan standardisasi dan layanan jasa industri. “Jasa industri memberikan nilai tambah yang besar selain dari manufaktur dan juga berperan penting dalam pengembangan sektor industri,” ujar Andi.

Pelayanan jasa industri tersebut, antara lain dengan memberikan dukungan dalam bentuk sertifikasi, pengujian, konsultansi, pendampingan, peningkatan kompetensi SDM, jasa pemeliharaan (maintenance), jasa teknik, jasa penilaian kesesuaian, dan jasa industri lain yang berkontribusi pada peningkatan output industri.

Kepala BBSPJIKKP Yogyakarta, Hagung Eko Pawoko menambahkan, sinergi pemangku

kepentingan merupakan hal penting untuk mendukung peningkatan daya saing industri. Sehubungan dengan transformasi menjadi satuan kerja BLU, BBSPJIKKP Yogyakarta menyelenggarakan acara Temu Pelanggan dengan mengangkat tema “The BLUeprint of SPEEDy Service Transformation”, yang dimaksud SPEED adalah Sinergi, Profesional, Efektif, Efisien, dan Digital.

Menarik Untuk Dibaca :  5 Rekomendasi Supermarket Bangunan di Jogja, Belanja Bahan Bangunan Rumah Jadi Makin Asik

Pada tahun ini, selain telah bertransformasi menjadi BLU, Penyelenggara Uji Profisiensi BBSPJIKKP Yogyakarta telah memperoleh akreditasi dari KAN pada 19 Maret 2024, dan Lembaga Pemeriksa Halal No: 177/RILIS/IND/06/2024 (LPH) BBSPJIKKP juga memperoleh status sebagai LPH Utama dari BPJPH Kementerian Agama pada 5 April 2024.

Ia menambahkan bahwa dalam upaya mendukung daya saing industri, BBSPJIKKP terus mengembangkan layanannya agar dapat mengikuti perkembangan tuntutan dunia industri.

“Bertransformasinya menjadi BLU dan hadirnya berbagai layanan dari BBSPJIKKP menjadi kabar baik bagi seluruh pelaku industri, dalam menjadi bukti peran nyata Kementerian Perindustrian dalam memenuhi kebutuhan pembangunan industri dalam mewujudkan industri yang mandiri, berdaya saing dan maju sebagaimana yang diamanahkan dalam undang-undang," jelasnya.*