ayam bakar artomoro

Ayam Bakar Artomoro, Racikan Pedas Yang Gak Ada Duanya

By

Ayam Bakar Artomoro, Racikan Pedas Yang Gak Ada Duanya

Ayam bakar, si hitam manis yang memiliki banyak peminat. Tak heran jika untuk menikmati ayam bakar ini cukup mudah, karena hampir tersebar di seluruh Indonesia. Termasuk juga kota Jogja. Saat kamu berada di Jogja, maka ada ayam bakar yang wajib dicoba yaitu Ayam Bakar Artomoro. Ayam bakar ini memiliki menu andalan berupa ayam bakar pedas. Ayam bakar yang berada di Jalan Palagan Tentara Pelajar Km.7,8 No. 30 A Sleman, Yogyakarta ini memiliki ayam bakar yang berbeda dibanding dengan ayam bakar kebanyakan. Karena Ayam Bakar Artomoro ini dimasak dengan bumbu pedas terlebih dahulu sebelum dibakar.

ayam bakar artomoro
ayam bakar artomoro

Ayam Bakar Artomoro ini tak hanya menyediakan menu ayam bakar pedas saja, namun juga ada ayam bakar manis beserta menu pedampin seperti sayur asam, petai, tahu, dan tempe. Kamu pecinta ati ampela dan kepala ayam bakar juga bisa memesan di sini lhoo.. Dan cobain juga sayur asamnya yang cukup menyegarkan. Jangan takut kehabisan, karena disetiap harinya, Ayam Bakar Artomoro menyediakan 200 hingga 300 potong ayam bakar. Jangan lupa juga untuk mencoba menu minuman andalannya berupa kopi klothok atau es timun keruk. Datang kapan saja bisa karena Ayam Bakar Artomoro buka 24 jam.

Proses Memasak Yang Memakan Waktu Hingga 5 Jam

Tak heran jika, citarasa dari Ayam Bakar Artomoro ini super duper enak dan bikin ketagihan, karena proses memasaknya pun memakan waktu hingga 5 jam. Bayangin deh!! Gimana si bumbu itu gak meresap sampai ke dagingnya kalau memasaknya selama lima jam. Ayam bakar yang digunakan adalah ayam kampun dan dimasak dengan api kecil bersama dengan beragam bumbu rempah seperti bawah putih, bawang merah, cabai, dan serai. Tambahan lainnya adalah santan suapaya ayam semakin gurih. Proses pemasakannya pun dilakukan dua kali. Pertama, ayam dimasak dengan air yang cukup banyak hingga air rebusan tersebut tinggal menyisakan bumbu dan ayamnya saja. Kedua, ayam yang sudah direbus dimasak kembali bersama endapan bumbu pedas tersebut.

Menarik Untuk Dibaca :  10 Rekomendasi Catering Acara Kantor di Jogja, Anti Ribet dan Anti Drama

- DESTINASI WISATA JOGJA -

Setelah semua proses memasak selesai, selanjutnya ayam mulai dibakar. Ketika ayam disajikan, bumbu pedas itu dijadikan sebagai topping atau bumbu oles. Dengan proses yang cukup panjang itulah menghasilkan ayam bakar yang benar-benar enak dan empuk serta bumbunya yang pedas meresap hingga ke dagingnya.

Ayam Bakar Artomoro Jogja
Ayam Bakar Artomoro, Jogja

Harga Ayam Bakar Artomoro

Dengan rasa yang gak ada duanya, harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau. Sepotong ayam bakar dihargai Rp 17.000. Jika ingin menambah nasi, kamu bisa mengambil sepuasnya dengan membayar Rp 4.000 per orang. Selain itu, Ayam Bakar Artomoro juga menyediakan paket nasi box dengan kisaran harga mulai Rp 22.000 hingga Rp 24.000. Kabar baiknya, Ayam Bakar Artmoro juga punya layanan pesan antar kepada pelanggannya secara gratiss! Dan adanya fasilitas toilet dan mushola juga menambah kenyamanan bagi pelanggan yang makan di tempat.

Untuk rekomendasi Ayam Bakar lainnya yang gak kalah kelezatannya rekomendasi dari Jogjaasik.com cek di 7 Rekomendasi Ayam Bakar Enak di Jogja, Si Hitam yang Bikin Nagih!

You may also like